Pages

Rabu, 12 November 2014

Pengertian Modem

Pengertian Modem merupakan sebuah alat yang digunakan untuk mendapatkan akses internet secara langsung di komputer tentunya dengan data internet dari penyedia layanan internet seperti 3G-Net, CBN, Telkomselnet Instant, Indosat M2 dan lain sebagainya. Untuk memahami Pengertian Modem apabila diartikankan secara ilmiah pada umumnya, modem adalah singkatan dari dari dua kata yakni modulator dan demodulator, apa itu modulator dan demodulator? Modulator merupakan bagian yang mengubah sinyal informasi ke dalam sinyal pembawa dan siap untuk dikirimkan ke penerima melalui media kabel tertentu atau suatu rangkaian yang berguna untuk melakukan proses modulasi. Dalam modulasi ini, sinyal pesan biasa disebut dengan sinyal pemodulasi. Data dari komputer yang berupa bagian yang memiliki fungsi untuk mengubah sinyal digital menjadi sinyal analog. Sedangkan demodulator merupakan bagian yang memisahkan sinyal informasi yang berisi pesan dari sinyal pembawa yang diterima sehingga informasi tersebut dapat diterima dengan baik atau sebuah proses untuk mendapatkan kembali data dari sinyal yang diterima dari pengirim (fungsi kebalikan dari modulator). Dalam demodulasi ini, sinyal pesan dipisahkan dari sinyal pembawa frekuensi tinggi. Data dari komputer yang berbentuk sinyal analog diubah kembali menjadi sinyal digital. Dan untuk Pengertian Modem adalah penggabungan dari kedua sistem tersebut. Jadi dapat disimpulkan bahwa modem adalah alat komunikasi dua arah, yang dimana setiap komunikasi mempunyai jarak jauh dua arah dan biasanya menggunakan alat yang biasa disebut sebagai modem ini yang digunakan untuk berkomunikasi pada komputer. Selain Pengertian Modem, terdapat jenis-jenis modem yang ada pada saat ini. Jenis modem dapat dibedakan berdasarkan pemasangannya dan jaringannya. Jenis modem berdasarkan pemasangannya dibedakan menjadi dua yakni modem internal dan modem eksternal sedangkan berdasarkan jaringannya jenis modem dibedakan menjadi dua yakni modem dengan media kabel dan modem dengan media tanpa kabel.

0 komentar:

Posting Komentar